BEKASI SELATAN, BEKASIPEDIA.com – Kenakalan remaja yang kian hari makin meresahkan menjadi perhatian Pemerintah Kota Bekasi. Dalam waktu berdekatan sedikitnya ada dua kasus kekerasan dan bullying yang terjadi di wilayah ini.
Untuk menyikap hal itu, Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono mengingatkan dan meminta agar guru pengajar, juga pembimbing agar lebih mengoptimalkan pengawasan terhadap para murid agar tidak terjerumus kepada hal-hal yang dapat merugikan masa depan mereka.
“Pengawasan harus optimal supaya tidak terjerumus hal-hal yang merugikan contohnya bullying, tawuran pelajar, penyalahgunaan narkoba, penggunaan internet untuk menebar kebencian dan hoax, paham-paham radikalisme, terorisme dan sebagainya,” kata pria yang juga menjabat Ketua DPC PDIP Kota Bekasi ini, Rabu (25/9/2019).
Tri pun berpesan supaya anak-anak generasi penerus bangsa tidak mudah menyerah dan giat berusaha untuk bisa mewujudkan mimpi dan harapan orang tua. Tidak ada yang tidak mungkin selama mau berusaha lebih baik.
“Jangan jadikan kekurangan itu alasan untuk menghalangi kesuksesan. Jadikan kekurangan itu sebagai pemicu semangat untuk lebih maju,” katanya. (*)