BEKASI SELATAN, BEKASIPEDIA.com – Sebanyak 8 warga asal Bekasi, Jawa Barat, menjadi korban kecelakaan di kilometer 91 Tol Cipularang. Wali Kota Bekasi mengimbau agar warga-warganya mendapatkan fasilitas perawatan di Bekasi.
“Pertama kita turut prihatin, yang kedua minta dinsos memfasilitasi untuk (para korban) bisa dirawat di Kota Bekasi. Kan masih di Purwakarta kalau nggak salah,” ujar Rahmat Effendi di Jalan HM Joyo Martono, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Rabu (4/8/2019) saat peresmian Mal Pelayanan Publik di BTC Bekasi.
Pria yang akrab disapa Pepen ini mengaku tak tahu pasti kabar terkini soal para korban. Ia memerintahkan Kepala Dinas Sosial Kota Bekasi, Ahmad Yani, untuk memeriksa kondisi para korban.
“Ini lagi dicek sama kepala dinsos,” ujar Pepen. (*)