BEKASI SELATAN, BEKASIPEDIA.com – Mantan komisioner KPK, Bambang Widjayanto tinjau langsung rekapituasi suara Kecamatan Bekasi Timur bertempat di gudang logistik KPU Kota Bekasi yang berada di kampung cerewet Bekasi Timur Kota Bekasi. Selasa (23/04/19).
Sebelumnya Bambang pertama kali meninjau ke Bekasi Selatan tempat pleno rekapitulasi penghitungan suara di Balai Rakyat, Kayuringin Bekasi Selatan.
“Hanya kebetulan lewat dan mampir, saya di sini sebagai warga, kita lihat saja bagaimana cara penghitungannya,” kata Bambang.
Dari pantauan di lokasi, Bambang telah disambut baik oleh Camat Bekasi Timur Gutus Hermawan, namun sangat disayangkan Camat Bekasi Timur terlihat tidak proaktif menyambut kedatangan mantan anggota KPK.
Tak hanya itu di lokasi, terlihat para emak-emak militan curhat kepada Bambang bahwa mereka tidak bisa masuk memantau perhitungan suara.
Salah satu perwakilan emak-emak dewi (35) mengatakan bahwa dirinya sangat kecewa tidak bisa memantau perhitungan suara, karena bagi dia perhitungan suara ini harus terbuka oleh masyarakat.
“ini suara masyarakat loh, saya hanya memantau saja ko tidak boleh, kalo ada kecurangan siapa yang tanggung jawab,” pungkas Dewi. (*)