Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Desa Kedung Pengawas Babelan

oleh -223 Dilihat
oleh

BABELAN, BEKASIPEDIA.com – Warga Desa Kedung Pengawas digegerkan dengan adanya penangkapan terduga teroris di wilayahnya oleh Densus 88 Anti Teror. Tepatnya pada sebuah Ruko di Kampung Pangkalan, RT 011/RW 004, Desa Kedung Pengawas, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (4/5/2019).

Maryanto (35) warga sekitar lokasi penangkapan mengatakan, keramaian mulai terjadi sejak selesai sholat subuh. Banyak orang berbaju hitam-hitam membawa senjata berada di ruko tersebut.

“Setahu saya saat penyergapan satu orang terduga teroris tewas dan dua lainnya berhasil melarikan diri membawa alat peledak,” ujar Maryanto yang juga Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Desa Kedung Pengawas saat dikonfirmasi Sabtu (4/5/2019).

Lanjutnya, menurut penuturan pemilik ruko, Ki Opung sudah menjual rukonya kepada Manin atau yang kerap disapa Mandor Patek. Namun beberapa hari pasca pemilu, paparnya, ada beberapa laki-laki dan seorang perempuan sering terlihat keluar masuk ruko itu.

“Densus 88 mulai meninggalkan lokasi sekitar jam satu siang. Saya sangat tidak menyangka di Desa kita ini jadi tempat sembunyi teroris. Tapi apresiasi setinggi-tingginya untuk Densus 88 dan semoga Densus 88 secepatnya menangkap terduga teroris yang kabur dan mengungkap jaringannya,” ungkapnya. (*)