Datangi Rumah Warga yang Sedang Isoman, Wali Kota Bekasi Bagikan Obat dan Sembako

oleh -259 Dilihat
oleh
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengunjungi rumah warga yang terpapar Covid-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri (isoman), Senin (26/7/2021). Ia sekaligus mendistribusikan bantuan sembako dan obat. (ist)

BEKASI SELATAN, BEKASIPEDIA.com – Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengunjungi rumah warga yang terpapar Covid-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri (isoman), Senin (26/7/2021). Ia sekaligus mendistribusikan bantuan sembako dan obat.

Pepen, sapaan akrabnya mengatakan, ia turun langsung mendistribusikan sembako dan obat-obatan tersebut bagi pasien Covid-19 di wilayah RW 11, RW 12, RW 04 dan Cluster Rugun Green Village, Kelurahan Jakamulya, Bekasi Selatan.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga melakukan interaksi dengan pasien Covid-19 dan warga yang sedang menjalani isoman hanya dapat berbicara dari dalam rumah. “Memberikan dorongan dan dukungan untuk para isoman di rumah juga sekaligus menunjukkan langsung bahwa Pemerintah hadir untuk warga Kota Bekasi dalam memberikan bantuan kepada warga,” ujarnya.

Tak hanya itu, ia juga menekankan pengurus lingkungan di tingkat kelurahan, kecamatan serta dibantu TNI-Polri harus berperan aktif dalan memantau perkembangan warga pasien isoman. “Kembali ditegaskan kepada 4 pilar wilayah, bahwa pada masa pandemi ini harus aktif dalam memantau situasi warga yang sedang isolasi mandiri maupun penegakkan protokol kesehatan,” ucapnya.

“Setiap harinya harus terpantau apakah obat habis atau kondisi para pasien dalam proses tahap kesembuhannya sehingga adanya peran Pemerintah hadir ditengah warga yang membutuhkan,” ujarnya. (rus/ist)