JAKARTA, BEKASIPEDIA.com – Menyambut datangnya bulan suci Ramadan PT MRT Jakarta memberlakukan kebijakan khusus, dimana kebijakan khusus selama Ramadan adalah penumpang boleh makan takjil dan minum di dalam stasiun maupun kereta saat berbuka puasa.
“Kita izinkan untuk berbuka puasa di dalam MRT pada saat bulan puasa nanti. Yang tadinya tidak boleh makan di dalam kita perbolehkan. Tetapi sampahnya jangan dibuang sembarangan,” kata Direktur Operasi dan Pemeliharaan MRT Jakarta Muhammad Effendi Effendi di Hotel Neo, Jakarta Selatan, Senin (29/4/2019).
Effendi juga mengatakan, kapasitas musala di MRT Jakarta tidak luas, sehingga selama Ramadan, manajemen akan membuat peta lokasi-lokasi musala atau masjid di sekitar Stasiun MRT Jakarta.
Pelayanan khusus ini akan diberlakukan dari 6 April hingga 16 Juni 2019 di semua stasiun MRT.
“Selama Ramadhan MRT juga membolehkan sesama penumpang atau ada orang yang mau memberikan sedekah takjil untuk berbuka di dalam,”katanya.
Rencananya, Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar mengatakan, nantinya kereta MRT akan menjemput penumpang setiap lima menit. (*)