Tambahan Hasil PCR di Pasar, 1 Pedagang Pasar Kranji Baru Ditemukan Positif Covid 19

oleh -709 Dilihat
oleh
Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi. (ist)

BEKASI UTARA, BEKASIPEDIA.com -Setelah ditemukan 2 pria di Pasar Wisma Asri Kecamatan Bekasi Utara, pedagang yang ber-KTP di luar Kota Bekasi, inisial R tinggal di Kebalen, Kabupaten Bekasi dan inisial S ber-KTP di Kabupaten Bogor yang tinggal di kiosnya di pasar tersebut. Untuk penanganannya yang tinggal di Kabupaten Bekasi sudah dijemput langsung dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat dan sudah tertangani.

Sedangkan untuk pasien positif yang berasal dari Kabupaten Bogor, karena rutenya bisa dibilang jauh maka ditangani di RSUD dr. Chasbullah Abdul Majid Kota Bekasi dan sudah tertangani.

Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi menyampaikan bahwa ada info terbaru 1 pria inisial NA yang beralamat di Jalan Swadaya, Warga Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi, Jawa Barat yang ditemukan hasil positif melalui PCR test di Pasar Kranji Baru, Bekasi Barat.

“Sudah langsung tertangani oleh Dinas Kesehatan Kota Bekasi untuk pasien di Pasar Kranji Baru, sudah ada di Blok F RSCAM Kota Bekasi,” jelas Pepen, sapaan akrabnya saat diwawancarai pada Selasa (12/5/2020).

Wali Kota menjelaskan bahwa upaya dari pencegahan wabah ini telah dilakukan, bahkan tidak hanya rapid test melainkan swab test yang diberikan di 8 titik PSBB termasuk di Stasiun Bekasi dengan hasil 10 Positif, 14 Pasar di Kota Bekasi dengan hasil 3 positif dan pastinya untuk tenaga kesehatan yang tengah menangani para pasien Covid 19 yang diprioritaskan terlebih dahulu.

Pemerintah Kota Bekasi juga tidak hentinya dalam mensosialisikan bahaya virus ini seperti berkoordinasi dengan Polres Metro Bekasi dan Kodim 0507 Bekasi yang ikut woro-woro di wilayah, dan juga melakukan bantuan bagi para pegawai Pemerintah Kota yang tergabung di Perbatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang berada di 32 titik perbatasan Kota Bekasi.

Di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi yang menjadi pusat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 pada gate 13 hampir setiap hari membuka penyediaan untuk warga Kota Bekasi yang ingin rapid test, ditambah berkoordinasi dengan RS Mitra Keluarga yang mengadakan rapid test Drive Thru untuk mempermudah layanan warga Kota Bekasi yang ingin mengetes keadaannya. (humas/bangpede)

DICARI WARTAWAN UNTUK TUGAS DI KOTA BEKASI BAGI YANG BERMINAT BISA HUBUNGI TELP/WA: 081510868686 DENGAN BANGPEDE