SMPN 33 Kota Bekasi Gelar Vaksinasi Kedua & Siapkan Termometer Infrared Non Contact

oleh -269 Dilihat
oleh

RAWALUMBU, BEKASIPEDIA.com – Sejak awal mulainya vaksinasi hingga PTMT nanti, SMPN 33 Kota Bekasi siapkan Termometer Infrared Non Contact.

SMPN 33 Kota Bekasi yang beralamat di Jl.Narogong Ceria IX D No.158, RT.005 RW.023, Pengasinan, Kecamatan Rawa Lumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (4/9/2021) kemarin, tengah mengadakan kegiatan vaksinasi dosis kedua, yang berjalan sesuai dengan protokol kesehatan.

Menurut penjelasan Kepala Sekolah SMPN 33 Kota Bekasi Paidi, S.Pd, M.M, beserta Humas Petrus Sabon Mehen, S.pd, M.pd, kegiatan vaksinasi ini diperbantukan dari petugas tenaga kesehatan Puskesmas Pengasinan, dengan Target 683 Vaksin pelajar SMPN 33 Kota Bekasi.

Hampir seluruh siswa – siswi hadir untuk vaksin, adapun yang tidak di vaksin dikarenakan belum ada surat ijin dari orang tua berhubung masih mempertimbangkan, ada juga karena kondisi kesehatan yang belum memungkinkan untuk mendapatkan vaksin.

Secara keseluruhan orang tua murid mengijinkan anak-anak nya untuk di vaksin, agar dapat mengikuti Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) yang akan dimulai Senin 6 September 2021. Dari awal dimulainya vaksin hingga selesai berjalan dengan tertib dan lancar.

“Dalam menyambut Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) sarana prasarana yang menunjang penerapan protokol kesehatan telah dipersiapkan di sekolah, bahkan alat pengukur suhu tubuh di SMPN 33 Kota Bekasi telah menggunakan Termometer infrared non contact yqng mungkin belum dimiliki sekolah lainnya,” ujar Paidi. (mira)

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=CWx-ETpTHu0[/embedyt]