Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi Ade Puspita Siap Maju Jadi Wali Kota Bekasi di 2024

oleh -188 Dilihat
oleh
Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi, Ade Puspita Sari, S.Sos, MBA, menghadiri pelantikan dan pengukuhan Dewan Pertimbangan Partai Golkar Tingkat Kecamatan pada Selasa (28/3/2023). (ist)

BEKASIPEDIA.com, BANTARGEBANG – Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi, Ade Puspita Sari, S.Sos, MBA, menegaskan siap maju menjadi orang nomor satu di Kota Bekasi di Pilkada 2024 nanti.

Hal itu diungkapkannya saat menghadiri pelantikan dan pengukuhan Dewan Pertimbangan Kecamatan Partai Golkar, pada Selasa (28/03/2024) kemarin.

Putri dari Wali Kota Non Aktif Rahmat Effendi ini datang bersama Caleg DPR RI Dapil Kota Bekasi – dan Depok, Ranny Fahd. A. Rafiq.

Acara pelantikan dan pengukuhan tersebut diramaikan oleh para Kader dan simpatisan partai Golkar dan diakhiri pembagian santunan anak yatim serta berbuka puasa bersama.

Kegiatan itu dilaksanakan di bangunan gedung Rumah Sakit Citra Araffiq yang masih dalam tahapan pembangunan, Jl. Telkom, Sumur Batu, Bantar Gebang, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Adapun lima Dewan Pertimbangan Kecamatan yang dikukuhkan, diantaranya, Rawalumbu, Mustikajaya, Jatiasih, Jatisampurna dan Bantargebang.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi, Ade Puspita Sari mengatakan, tujuan pengukuhan dan pelantikan Dewan Pertimbangan dapat menjalin konsolidasi dan sinergitas dalam rangka memenangkan Partai Golkar di Kota Bekasi.

Selain itu, Ade juga berharap Golkar Kota Bekasi dapat meraih target kursi di DPRD, Provinsi serta DPR RI. “Kalau di Kota Bekasi 12 kursi target kita, Provinsi 1 dan DPR RI 1, karena dari Kota Bekasi dan Kota Depok DPR RI 6 Kursi ya, 1 kursi saja sudah bagus,” ucap Ade didampingi Caleg DPR RI, Ranny Fahd. A. Rafiq.

Ade juga menyatakan akan mencalonkan diri sebagai Walikota Bekasi jika suara di Pemilihan Legislatif (Pileg) Provinsi Jawa Barat sesuai dengan target yang telah ditentukan.

“Semua tergantung dari hasil Pileg, kalau hasil pileg bagus sesuai target tidak mungkin saya tidak akan direkrut, pastinya otomatis,”ujarnya.

Ade Puspita juga menyatakan dalam kepemimpinan dirinya sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah Kota Bekasi akan membuktikan bahwa Golkar tetap solid dan kompak untuk kemenangan di pemilu 2024.

“Saya akan membuktikan di dalam kepemimpinan saya, Golkar solid Golkar kompak dan bisa merebut kembali kursi eksekutif dan kursi legislatif sebanyak banyaknya,” sesumbarnya.

Ade juga sangat mendukung Ranny Fahd. A. Rafiq untuk maju mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif DPR RI Dapil Kota Bekasi dan Depok dalam perhelatan di pemilu 2024 mendatang.

“Alasan mendukung, kalian bisa lihat sendiri bahwa dia membangun rumah sakit untuk masyarakat tidak mampu di wilayah Kota Bekasi dan itu sudah bukti nyata, dan beliau sudah berniat baik dalam membangun mesin partai,” katanya memberikan alasan.

“Jadi ia tidak membangun secara individu, kita beramai ramai, kebersamaan, kekompakan untuk membangun partai Golkar Kota Bekasi,” pungkasnya. (jek)

“Mampir Juga di YouTube Channel BEKASIPEDIA TV ya gaes”