MEDAN SATRIA. BEKASIPEDIA.com – Pengembang kawasan hunian Kota Harapan Indah Bekasi belum lama ini meresmikan ruang publik bernama You & Us Park. Fasilitas berupa ruang publik terbuka itu berada di area sentra kuliner Meli Melo 2 dekat KFC Harapan Indah. Tak pelak, warga Kota Bekasi kembali memiliki ruang publik pilihan yang bisa dipergunakan untuk ngabuburit nih.
Monique Hardjoko, General Manager Marketing Communications, Damai Putra Group selaku pengembang Kota Harapan Indah mengatakan, You & Us Park didedikasikan untuk warga Bekasi sebagai ruang publik baru untuk menyalurkan hobi.
“You & Us Park kita desain sedemikian rupa dengan area bench berundak, tangga, ramp, jalur pedestrian dan jalur sepeda, konsep ini kita dedikasikan untuk teman-teman komunitas khusus di Bekasi dan sekitarnya agar mereka bisa belatih berkumpul di sini,” kata Monique di Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (29/5/2019).
Untuk luas You & Us Park memiliki luas sekitar 1000 meter persegi, pada malam hari hiasan lampu taman mebambah kesan mewah fasilitas publik tersebut.
Selain itu, taman ini juga terdapat area khusus yang dibangun untuk memanjakan pecinta parkour.
“Semoga dengan adanya You & Us Park ini teman-teman komunitas dapat giat berlatih untuk mengekespresikan kesenangan mereka dan terus melakukan kegiatan positif sekaligus meramaikan kawasan Kota Harapan Indah,” jelas dia.
Kedepan, Kota Harapan Indah juga akan meremajakan seluruh taman khususnya yang ada di area Meli Melo untuk dijadikan ruang publik dan bisa menarik banyak warga untuk berkunjung.
“Taman-taman ini akan jadi ruang publik, yang memang kami dari Damai Putra Grup menyediakan ini semua untuk semua komunitas dan warga yang ingin menyalurkan aktivitas positif mereka,” ungkapnya.
Sementara itu, Indra Gandhi, warga Jakarta mengaku sengaja jauh-jauh datang ke Bekasi untuk merasakan bermain di taman You & Us Park Harapan Indah.
Dia yang tergabung dalam komunitas parkour ini mengaku masih jarang taman yang didesain khusus untuk berlatih olahraga ekstrem tersebut.
“Kebetulan dari Komunitas Parkour Bekasi ada acara latihan di sini, mereka punya spot baru jadi saya datang, taman kaya gini udah surga banget buat kita, biasanya kita sesuaikan lokasi untuk akselerasi tapi kalau sekrang kita yang sesuaikan tempat latihan,” ungkap Ali.
Warga lainnya juga nampak menikmati taman baru tersebut untuk sekedar duduk-duduk dan berfoto di land mark besar bertuliaskan You & Us. (*)