Sanggar Cykha akan Gelar Pentas Evaluasi Tari Tradisional & Moden Dance di Mega Bekasi Hypermall, Dipandu PedeNian Ngebanyol

oleh -762 Dilihat
oleh

BEKASIPEDIA.com, BEKASI SELATAN – Kerap tampil di berbagai event hiburan maupun formal baik swasta dan pemerintahan, para penari yang tergabung dalam sanggar Cykha pimpinan Ibu Lusi Purnamasari akan menggelar Pentas Evaluasi tari Tradisional dan Modern Dance di Mega Bekasi Hypermall pada Minggu (22/1/2023) pukul 12.00 hingga 18.00 WIB.

Kegiatan Pentas Evaluasi ini sebagai ajang penilaian sekaligus menunjukkan kebolehan dalam mempraktekan tarian tradisional maupun tari modern yang sudah dipelajari di Sanggar Cykha.

“Mereka akan membawakan tarian tradisional maupun modern dance yang sudah dipelajari di sanggar. Jadi di sini sekalian perform dan dievaluasi udah sejauh mana kemampuan mereka. Selain penari yang baru juga diikuti oleh penari lama yang sudah kerap tampil di berbagai event,” kata pimpinan Sanggar Cykha yang akrab disapa Teteh Lusi ini dalam keterangan persnya pada Rabu (18/1/2023).

Untuk kegiatan Pentas Evaluasi Sanggar Cykha ini didukung oleh Mega Bekasi Hypermall dan Property Expo by Bank BTN.

Nah, dalam event ini, pemandu acara yang fenomenal di Bekasi Raya, PedeNian Ngebanyol juga diundang selaku MC acara tersebut. “Biar gak tegang-tegang amat. Nanti, MC nya kami undang PedeNian Ngebanyol biar ada canda-candaannya,” seloroh Teteh Lusi.

Ditambahkan Teteh Lusi, warga Bekasi baik pengunjung Mega Bekasi Hypermall diperbolehkan untuk menyaksikan atau menonton acara Pentas Evaluasi tersebut dan tak dikenai biaya alias gratis.

“Nyok hadiri dan boleh nonton siapa aja terbuka untuk umum. Itu merupakan support bagi para peserta nanti jadi uji mental juga buat mereka, tampil di depan orang banyak,” tambah Teteh Lusi. (pede)

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=UUlDnfSJtRI[/embedyt]