BEKASI SELATAN, BEKASIPEDIA.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi bekerja sama dengan puluhan barista lokal menggelar Pasar Kopi Bekasi 2019 di Pasar Sinpasa Summarecon Bekasi, Rabu-Kamis (24-25/7/2019) pekan depan.
Tercatat ada sekitar 20 tenant akan menawarkan lebih dari lima varian kopi di berbagai wilayah di Indonesia.
“Ada banyak varian kopi yang ditawarkan seperti Robusta dan Arabika, serta turunan dari jenis kopi tersebut misalkan Espresso, Latte, Cappucino dan lainnya,” kata Ketua Panitia Pasar Kopi Bekasi 2019, Alex Faisal, Sabtu (20/7/2019).
Dia menjelaskan, gelaran dua hari tersebut, pengunjung tidak hanya diperkenalkan jenis-jenis kopi tetapi juga diajak diskusi santai dengan komunitas penggemar kopi Kota Bekasi. Dijadwalkan Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono bakal hadir.
“Kami menggelar talkshow setelah pembukaan Rabu (24/7/2019) petang, yang akan dihadiri Wakil Wali Kota,” katanya.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bekasi, Tedi Hafni, mengatakan kegiatan tersebut terselenggara berkat kerja sama pihaknya dengan komunitas pencinta kopi dengan pihak swasta, tanpa membebani APBD Kota Bekasi.
“Pemerintah Kota Bekasi sangat mendukung kegiatan ini karena bisa mendatangkan masyarakat, sehingga mereka bisa berwisata ke Kota Bekasi,” ujar Tedi Hafni.
Dia menambahkan, acara Pasar Kopi Bekasi sudah pernah diadakan oleh pencinta kopi di Grand Galaxy City, Bekasi Selatan, tahun lalu. Hanya saja, belum melibatkan Pemkot Bekasi.
Menurutnya, gelaran yang diselenggarakan pada Oktober 2018 lalu, dapat mendatangkan masyarakat dari berbagai daerah untuk mencicipi hidangan kopi sekaligus berwisata kuliner di lokasi acara. Berdasarkan, pengalaman itu, Disparbud Kota Bekasi memfasilitasi agenda serupa di Pasar Sinpasa Summarecon Bekasi.
Selain tenda kopi, Pemkot Bekasi juga menyediakan tenda untuk tenant Batik Bekasi. “Gelaran acara kali ini tidak hanya menonjolkan tentang pariwisata saja tapi juga kebudayaan khas Bekasi,” tuturnya.
Ke depan, kata dia, kegiatan ini akan dijadikan agenda rutin yang digelar Pemkot Bekasi. “Harapannya, agenda ini tidak hanya sebatas untuk tingkat Kota Bekasi, tetapi juga nasional,” imbuhnya. (*)