BEKASI TIMUR, BEKASIPEDIA.com – Usai liburan Idul Fitri 1443 Hijriah, kita kembali beraktifitas mencari duit alias cuan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) khususnya di Bekasi.
Nah, momen launching UMKM Candrabhaga TV yang bakal digelar di Bekasi Juction pada Jumat (20/5/2022) hingga Sabtu (22/5/2022) bisa menjadi pilihan untuk kembali berdagang dan berpromosi. Pasalnya, akan juga digelar Bazaar UMKM selama tiga hari di sana.
Kegiatan ini merupakan kerjasama atau kolaborasi dari pihak manajemen Bekasi Juction, BEKASIPEDIA Group, Kesenian Anak Muda Betawi (Kesambet) dan Aliansi Wartawan Indonesia Bangkit (AWIB) untuk launching alias memperkenalkan YouTube Channel UMKM Candrabhaga TV, yang diharapkan bisa menjadi etalase bagi para pelaku UMKM untuk memamerkan, mempromosikan, dan memasarkan produknya dengan era digitalisasi audi visual kini yang merupakan bagian dari YouTube Channel BEKASIPEDIA TV.
Bang Pede & Bang Nian selaku pelaksana kegiatan tersebut mengungkapkan, untuk peserta Bazaar UMKM slotnya terbatas oleh karena itu jangan lewatkan kesempatan ini untuk kembali berdagang dan berpromosi produk UMKM – nya. Apalagi produk UMKM akan diliput oleh UMKM Candrabhaga TV maupun media network BEKASIPEDIA Group dan para media yang tergabung di organisasi wartawan AWIB.
“Selain menyajikan berita atau informasi sekitaran UMKM, juga akan membuat atau mengkordinir event UMKM dengan bekerjasama oleh pemerintah, perbank-an, lembaga ekonomi, maupun stakeholder lainnya dalam mengembangkan dan meningkatkan daya saing serta pemasarannya agar UMKM bisa naik kelas dan bisa bersaing,” jelas Bang Pede yang kerap tampil dengan kacamata bp – nya.
Ditambahkan Bang Nian yang juga seorang penyiar di Radio Elgangga mengungkapkan, UMKM Candrabhaga TV bukan hanya sekedar etalase liputan saja. Namun, juga diharapkan bisa menjadi mitra bagi pelaku UMKM di Indonesia maupun stakeholder lainnya.
“Melalui PedeNian Organizer, kami juga bakal menangani event-event bazaar agar tercipta sinergitas antara pemerintah dan stakeholder lainnya yang menangani dan peduli terhadap kemajuan para pelaku UMKM di Indonesia,” tambah Nian.
Oleh karena itu, sambungnya, UMKM Candrabhaga TV sangat terbuka dan menyambut gembira bagi pelaku UMKM, Pemerintah, Perbankan, maupun stakeholder lainnya untuk bekerjasama.
“Mari kita sama-sama maju dan berkembang untuk naik kelas agar pertumbuhan ekonomi kembali pulih dan sejahtera,” kata Bang Pede sembari menambahkan, bagi yang ingin bekerjasama bisa hubungi Hotline WA ke 081510868686. (rls/bp)
Nyok Pelaku UMKM yang Mau Ikutan Bazaar di Bekasi Juction pada Jumat – Minggu (20-22/5/2022) dalam Rangka Launching UMKM Candrabhaga TV, bagi peserta akan mendapatkan liputan produk UMKM-nya keterangan lebih lanjut bisa hubungi WA ke 081510868686. (spot Bazaar terbatas)