16 Kios di Terminal Bekasi Dilalap Api, 3 Orang Terluka

oleh -304 Dilihat
oleh

BEKASI TIMUR, BEKASIPEDIA.com – Sejumlah kios di Terminal Kota Bekasi terbakar pada Selasa (19/7/2022) pagi. Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, ada tiga orang mengalami luka bakar dalam insiden kebakaran tersebut.

Kebakaran Ilustrasi. (ist)

“Tiga orang (alami) luka bakar,” kata Kasie Informasi dan Investigasi Damkar Kota Bekasi, Heri Kominvest, Selasa (19/7/2022) saat dihubungi wartawan.

Dia mengatakan ketiga korban mengawali luka bakar ringan dan telah diberikan perawatan di rumah sakit (RS). Dua orang korban ialah petugas damkar.

“Satu (korban) dari pemilik rumah makan Padang yang sedang masak, dua dari petugas pemadam saat memadamkan terkena percikan oli,” kata Heri.

Dia mengatakan kebakaran bermula saat salah satu kios sedang memasak lalu terjadi kebocoran gas. Setelah itu api membesar dan menyambar atap yang mudah terbakar.

Api lalu merambat ke kios lainnya karena bahan bangunan kios yang mudah terbakar.

Diperkirakan kerugian materi yang ditimbulkan dari insiden kebakaran tersebut mencapai Rp 112 juta. Dilaporkan sebanyak 16 kios terbakar hangus.

“Dari 32 kios, kios yang terbakar sebanyak 16 kios,” kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Aceng Solahudin, saat dikonfirmasi terpisah.

Aceng mengatakan api di TKP sudah berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.01 WIB. Pihaknya menurunkan sebanyak 8 unit untuk membantu proses pemadaman.

Aceng menambahkan, kebakaran diduga akibat kebocoran gas. Kebakaran tersebut dipadamkan dalam waktu sekitar 2 jam. “Untuk kronologi, dugaan sementara api dari salah satu kios yang gasnya bocor, demikian,” katanya. (ist/bp)

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=fHAQnTf2YAM[/embedyt]