Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Positif COVID-19, Kini Jalani Isoma

oleh -252 Dilihat
oleh
Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto mengumumkan, dirinya positif terpapar COVID-19 melalui akun media sosial Instagram pribadinya @mastriadhianto. (ist)

BEKASI SELATAN, BEKASIPEDIA.com – Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto mengumumkan, dirinya positif terpapar COVID-19 melalui akun media sosial Instagram pribadinya @mastriadhianto, beberapa waktu lalu.

Saat ini, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi ini tengah melakukan isolasi mandiri dan tahap penyembuhan. ”Hari ini Kamis 1 Juli 2021, saya Tri Adhianto Wakil Wali Kota Bekasi dinyatakan positif COVID-19,” kata Tri dalam akun media sosilanya yang dilansir Jumat (2/7/2021).

Tri mengaku kondisi kesehatannya stabil. Oleh sebab itu, dia kini hanya menjalani isolasi mandiri saja. ”Alhamdulillah kondisi kesehatan saya saat ini relatif stabil tidak ada sesuatu yang saya rasakan, tentunya saya akan menjalankan isolasi mandiri sesuai protokol dan prosedur yang diperintakahkan,” ungkapnya.

Meskipun terpapar COVID-19, Tri menyatakan, dirinya masih akan bekerja dan melakukan tugasnya sebagai Wakil Wali Kota Bekasi secara daring. ”Interaksi dan diskusi ringan bagi seluruh masyarakat kota bekasi Insya Allah bisa saya jawab melalui sosial media yang saya miliki,” paparnya. (jek)