Ratusan Warga Tutup Paksa TPA Burangkeng

oleh -1025 Dilihat
oleh
Polemik TPA Burangkeng Belum Selesai

BURANGKENG, bekasipedia.com – Penutupan paksa terhadap satu-satunya akses ke Tempat Pengolahan Akhir (TPA) Burangkeng, Bekasi, oleh warga sekitar kembali dilakukan pada Kamis, 7 Maret 2019. Ini adalah bentuk kekecewaan dari mereka, pasalnya protes warga atas terkait aktivitas TPA tersebut belum mendapat tanggapan yang serius dari pihak terkait dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Bekasi.

Beredar kabar akan adanya pembukaan paksa oleh Pemda Bekasi sehingga mendapat reaksi dari warga sekitar dengan menambah jumlah peserta aksi.

Warga berkumpul di depan pintu akses masuk TPA, ada sekitar ratusan. Mereka melarang seluruh kendaraan angkutan untuk buang sampah di lokasi tersebut.

Pemkab Bekasi sempat mengundang untuk perundingan Rabu 6 Maret 2019 kemarin, namun kata Ali Gunawan, Ketua Tim Penerima dan Penyampaian Aspirasi, warga sempat kecewa karena yang diundang di dalam rapat pemulung dan pengepul.

“Mereka kan kontra sama kita, masa kita mau diadu domba. Apalagi surat undangan rapat dikirim oleh Sekretaris Dinas bukan Kepala Dinas atau bahkan Bupati, ini tanda mereka enggak serius,” imbuhnya.

Ditambah lagi undangan rapat tersebut disampaikan oleh Sekretaris Dinas bukan Kepala Dinas atau bahkan Bupati.
Rencananya pertemuan kedua akan kembali digelar pada hari Selasa 12 Maret 2019, tetapi Ali mengatakan akan kordinasi terlebih dahulu dengan warga. Kalau yang mengundang Bupati kita akan bakal datang.

“Kami akan musyawarah dulu karena ini menyangkut kepentingan seluruh warga. Kalau sudah Bupati yang mengundang kita bakal datang,” Imbuhnya.

Sementara ini TPA Burangkeng akan tetap ditutup sampai ditemukan kesepakatan Pemkab dengan warga. Warga akan menjaga dengan ketat apalagi sempat beredar kabar akan dibuka paksa oleh Pemkab Bekasi. (*)